Mengenal Pola Asuh Islami

Mengenal Pola Asuh Islami, Pentingnya Mendidik Anak

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Anak adalah anugerah sekaligus amanah bagi setiap orang tua. Orang tua bertanggung jawab untuk mendidik, merawat sang anak dengan baik agar anak tumbuh menjadi manusia yang baik, mandiri, berkarakter dan bermanfaat. Mengaplikasikan dan mengenal pola asuh islami mudah-mudah susah. Sang ibu dan ayah harus mampu menjadi teladan yang baik bagi buah hatinya.

Sebagai umat muslim, kita wajib menerapkan nilai-nilai Islam dalam setiap sendi kehidupan, termasuk dalam ranah keluarga. Hal ini dikarenakan keluarga merupakan madrasah pertama bagi anak yang nantinya akan terbentuk peradaban. Peradaban yang makmur berasal dari ranah terkecil, yakni keluarga.

Lantas Apakah Pola Asuh Islami Itu?

Pola asuh islami merupakan cara orang tua dalam mendidik dan membesarkan buah hatinya dengan berprinsip pada nilai-nilai dasar Islam.

Acuan utama dalam pola asuh ini adalah Al-Quran dan hadis. Seperti yang kita ketahui, pedoman utama umat Islam adalah Al-Quran. Al-Quran tidak hanya membahas tentang kewajiban anak mematuhi kedua orang tuanya, namun juga membahas tentang bagaimana peran terbaik orang tua dalam mengasuh anaknya.

Tujuan pola asuh Islami adalah agar anak mengenal Tuhan dan Rasul-Nya sejak dini serta dapat memahami apa tujuan sebenarnya ia diciptakan di muka bumi. Dengan tujuan-tujuan tersebut orang tua akan terarah dalam membimbing buah hatinya untuk mengerjakan sholat, mengaji, bersedekah, berakhlak mulia dan ajaran-ajaran Islam lainnya.

Kewajiban Mendidik Sesuai Islam

Berdasarkan pola asuh islami, orang tua memiliki tiga kewajiban dalam mendidik buah hatinya, yakni:

Mengenalkan hubungan yang harmonis dengan Allah SWT

Mengenalkan anak kepada Tuhannya merupakan hal dasar yang wajib orang tua sampaikan. Orang tua harus memiliki Ilmu yang mumpuni terkait ke-Tauhiid an, agar anak lebih  mudah dalam memahami makna Agung ini. Orang tua harus dapat menciptakan kecintaan anak kepada Tuhannya, dengan mengenalkan Asma-Asma IndahNya, mengenalkan segala kebaikanNya dan menjelaskan mengapa harus beribadah kepada-Nya.

Mengenalkan Hubungan yang Harmonis dengan Sesama Makhluk

Dalam pola asuh Islami, orang tua juga sangat di anjurkan mengajak buah hati untuk senantiasa berbuat baik terhadap makhluk ciptaanNya, baik manusia, hewan, tumbuhan bahkan kepada benda-benda di sekitar. Ajarkan anak adab dan akhlak yang baik, ajarkan mereka untuk saling tolong menolong, menghargai sesama, saling memberi sesuai tuntunan Islam.

Mengajarkan Anak untuk Selalu Menuntut Ilmu

Menuntut ilmu merupakan kewajiban setiap muslim. Apalagi dalam ranah keluarga, sebagai keluarga muslim baik orang tua maupun sang buah hati wajib menuntut ilmu agar dapat selamat dalam kehidupan dunia maupun akhirat. Sebagai orang tua, ajak anak untuk senantiasa menuntut ilmu dimanapun dan kapanpun. Agar anak mencintai ilmu-ilmu yang diturunkan oleh Rabbnya di muka bumi ini, dan agar anak menjadi manusia yang bermanfaat.

Buah hati terlahir dengan fitrah. Maka, tugas orang tua adalah senantiasa menjaga fitrah iman dan Islam yang telah Allah titipkan dalam diri anak hingga akhir hayatnya dengan pola asuh Islami. (Noviana)

Hikmah Tour Travel menawarkan perjalanan ibadah umrah dan program Wisata Halal baik domestik maupun Internasional di antaranya Turki, Uzbekistan, dan Korea. Yuk daftarkan diri Anda dan orang-orang terkasih untuk menikmati perjalanan ibadah umrah dan wisata halal bersama Hikmah Tour and Travel. Kunjungi website kami dan hubungi customer servis untuk informasi lebih lengkap.

Hotline Call Center:

📞HikmahTravel (081 2211 101)

📞KBIHU DT (08122 3626 162)

× Tanya Admin