Apa Keutamaan Bulan Rajab? Temukan Jawabannya Di sini

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Sahabat Hikmah, bulan Rajab menyimpan keutamaan yang sangat bermakna dalam Islam. Allah telah menetapkan bulan ini sebagai salah satu bulan haram, yaitu bulan yang memiliki keunggulan di antara bulan-bulan lainnya. Untuk mengetahui lebih dalam mengenai keutamaan bulan Rajab, yuk simak artikel ini.

Salah Satu Bulan Haram

Allah menetapkan Rajab sebagai salah satu bulan haram, sebagaimana tertulis abadi di dalam Al-Qur’an, QS. At-Taubah ayat 36:

Artinya: “Sesungguhnya bilangan bulan di sisi Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) ketetapan Allah (di Lauh Mahfuz) pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu padanya (empat bulan itu), dan perangilah orang-orang musyrik semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Ketahuilah bahwa sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang bertakwa.”

Adapun hadits yang menjelaskan empat bulan tersebut adalah hadits dari Abu Bakrah. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

Artinya: “Satu tahun ada dua belas bulan. Di antaranya ada empat bulan haram. Tiga berturut-turut: Dzulqa’dah, Dzulhijjah, dan Muharram. (Satu lagi adalah) Rajab Mudhar yang terletak antara Jumadal akhir dan Sya’ban.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Melalui ayat Al-Qur’an dan hadits ini, kita mengetahui bahwa empat bulan haram adalah: Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab.

Bulan Isra’ Mi’raj

Salah satu peristiwa penting dalam Islam terjadi pada bulan Rajab, yaitu Isra’ Mi’raj. Pada peristiwa ini, Rasulullah melakukan perjalanan dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha, lalu naik ke Sidratul Muntaha untuk menerima perintah salat lima waktu dari Allah. Peristiwa agung ini menjadi bukti kebesaran Allah SWT dan kebenaran wahyu yang dibawa Rasulullah.

Bulan Menuju Ramadhan

Keutamaan Rajab berikutnya adalah sebagai bulan persiapan menyambut Ramadhan. Ada doa khusus yang dibaca agar Allah menyampaikan kita ke bulan Ramadhan, yang telah tertulis dalam artikel Kemuliaan Bulan Rajab dan Doa yang dianjurkan.

Di bulan ini, umat Islam dianjurkan mempersiapkan diri lebih baik: meningkatkan kualitas salat, memperbanyak puasa sunnah, rajin tilawah, berdzikir dan berselawat, serta melatih diri agar ringan tangan dalam bersedekah.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai keutamaan bulan Rajab. Semoga di bulan haram ini kita dapat memaksimalkan ibadah, sehingga kelak memasuki Ramadhan dengan hati yang lebih siap dan penuh amal kebaikan. Aamiin. (Noviana)

 

UMROH ARBAIN — UMROH RASA HAJI 16 HARI ❕
📆 31 Maret – 15 April 2026
💰 Rp. 34,150,000 (Quad)
✈️ IndiGo Airlines

Kenapa memilih Hikmah Tour Travel?
✅ Program Arbain (sholat 40 waktu di Masjid Nabawi)
✅ Bimbingan ibadah lengkap
✅ Hotel dekat & nyaman (Madinah & Makkah)
✅ Tour Madinah & Makkah
🎁 FREE City Tour Thaif